Berikut ini adalah makhluk halus yang selalu populer di Indonesia
1. Kuntilanak
Kuntilanak adalah hantu wanita suka menghisap darah layaknya vampire. Selain itu kuntilanak sangat suka mengganggu ibu hambil dan memakan bayi.Konon katanya kebiasaan itu agar membuatnya awet muda.
2. Tuyul
Tuyul adalah makhluk kecil, berkepala botak yang suka mencuri uang. Dan tuyul biasanya bekerjakepada majikan untuk alasan kepentingannya pribadi. Hanya untuk mencari yang seorang ‘ibu’ baru untuk memenuhi kebutuhannyasebagai hantu balita.
3. Sundel Bolong
Adalah hantu wanita berambut panjang yang memakai gaun panjang berwarna putih. Sundel bolong konon ceritannnya adalah wanita yang dibunuh saat ia sedang hamil, atau ada juga yang mengatakan bahwa ia di santet dan kandungannya dibuat di punggungnya, dan wanita itu akanmati seketika lalumenjadi sundel bolong.
4. Pocong adalah jenis hantu yang seluruh tubuhnya dibungkus dengan kain kafan. Ada yang mengatakan, cara berjalannya adalah loncat-loncat, namun ada juga yang mengatakan ia hanya melayang saja.
5. Genderuwo adalah makhluk halus yang badannya menyerupai kera yang berbadan sangat besar. Makhluk ini sangat suka tinggal di pohon-pohon yang berukuran tinggi dan besar karena memang habitatnya adalah diantara pepohonan.
6. Leak adalah manusia biasa yang mempraktekkan sihir jahat dan membutuhkan darah embrio agar dapat hidup abadi. Leak digambarkan sebagai kepala manusia yang terbang melayang di malam hari yang disertai dengan organ-organ dalam, seperti usus yang masih ikut menggantung di kepala tersebut.
7. Wewe gombel adalah roh jahat yang suka menculik anak-anak yang ditelantarkan dan diabaikan oleh orang tuanya,untuk ia bawa pulang sendiri kemudian dipeliharanya sebagai anak mereka. Tapi, wewe gombel disini biasanya hanya menakut-nakuti saja dan tidak ada maksud jahat ataupun keinginan untuk memangsa atau melukai anak kecil tersebut.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar